Senin, 27 Januari 2014

Penjual Lumpiang--- Dilarang Berjualan, namun Selalu Diharapkan Keberadaannya oleh Pengunjung



Dalam menjalani hidup ini, tentu manusia sangat perlu untuk bekerja, karena dengan bekerja manusia memiliki penghasilan sehingga nantinya dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari. Banyak sekali jenis pekerjaan yang bisa dikerjakan baik itu yang memerlukan keterampilan khusus yang bisa didapat melalui lembaga pendidikan ataupun yang bisa dipelajari sendiri. Adapun yang bisa dipelajari sendiri diantaranya seperti menjual makanan kecil, salah satunya adalah menjual lumpiang.
Keberadaan penjual lumpiang yang biasanya membawa barang dagangannya tersebut dengan disuun tersebut sering ditemukan di berbagai tempat-tempat ramai seperti di kawasan pantai Sanur, lapangan Puputan Badung dan Renon atau di acara-acara serta tontonan-tontonan masyarakat yang sedang dilangsungkan di suatu pusat keramaian. Para penjual lumpiang seringkali dicari oleh masyarakat yang ingin menikmati makanan ringan yang dibalur dengan saus kacang yang khas ini. Bahkan tidak jarang ada masyarakat yang pergi ke tempat atau pusat keramaian tersebut hanya untuk dapat membeli dan menikmati jajanan lumpiang serta tidak berniat untuk menikmati apa yang acara sedang ditampilkan di tempat tersebut. Hal tersebut menunjukkan bahwa masyarakat sudah sangat mengenal jajanan lumpiang ini dan jajanan ini memiliki penggemarnya tersendiri.


Akan tetapi, meski keadaannya demikian, penjual lumpiang juga tidak pernah luput dari penggusuran. Sama seperti pedagang-pedagang asongan lainnya, pedagang lumpiang juga seringkali terlibat kejar-kejaran atau “kucing-kucingan” dengan petugas dari pihak tramtib atau Satpol PP. Biasanya mereka yang tertangkap barang dagangannya akan diambil dan dibawa ke kantornya di Renon. Bagi pedagang yang tidak berani menghadap ke kantor tentu tidak akan mendapatkan barang-barangnya sedangkan bagi yang mau mengambilnya akan mendapatkan kembali barang-barangnya serta akan mendapat peringatan dan dilarang kembali berjualan di sekitaran lokasi yang telah dilarang tersebut seperti misalnya di kawasan lapangan Puputan Badung, demikian disebutkan oleh Ni Wayan Satri, salah satu penjual lumpiang yang sering berjualan di kawasan Lapangan Puputan Badung ini.
Beliau mengatakan bahwa meski dilarang beliau tetap berjualan karena pekerjaan yang dilakukannya ini adalah pekerjaan yang positif serta tidak mengganggu masyarakat bahkan justru masyarakat berharap agar penjual lumpiang seperti beliau tetap ada di lokasi seperti Puputan Badung terbukti dengan tetap tingginya minat dan daya beli masyarakat terhadap jajanan khas yang satu ini. Ketika ditanya mengenai apa alasan pelarangan berjualan di areal Puputan Badung ini, beliau mengatakan bahwa alasan yang disampaikan oleh pihak Satpol PP tidak jelas. Demikian sebut beliau.
Kenyataan seperti inilah yang tidak jarang membuat masyarakat heran. Betapa tidak? Ditengah masyarakat menunjukkan bukti bahwa mereka tidak menyerah dengan tuntutan ekonomi dan mengunakan cara-cara kreatif untuk mendapatkan penghasilan dengan benar, justru mereka dilarang dan dihantui dengan perasaan cemas kalau-kalau mereka akan diciduk petugas, padahal masyarakat sendiri tidak jarang mengharapkan keberadaan pedagang-pedagang kecil seperti ini di lokasi atau tempat-tempat keramaian seperti Puputan Badung. Hal ini menunjukkan bahwa kebijakan yang ada belum berpihak pada kelompok masyarakat-masyarakat pedagang kecil seperti Bu Wayan Satri ini. Semoga kedepannya muncul kebijakan yang sifatnya juga menguntungkan bagi golongan masyarakat kecil dan menengah seperti beliau. (wan)

Jumat, 17 Januari 2014

Teks Tari Sekar Jepun (Tari Maskot Kabupaten Badung)


Kesucian dening masa
Sekar Jepun pinaka sarana
Tat kala manggehang
Ning kayun sujati
Unteng ne pinaka
Paleburan Panca Maha Bhuta
Kuning petak................kesucianne
Ring Sang Hyang Widhi Wasa
Mogi asung kerta
Dulurin sembah bakti
Reff :
Ampurayang solah ingsung
Jagadhita kalanggengin

Jumat, 10 Januari 2014

Drama Singkat Berbahasa Bali Dadi Caleg Partai Politik



Tema : Politik

    Tokoh:
1.     Tuqiuh       
2.     Made Wantek
3.     They Rai    
4.     Drs. I Nym. Sader M.Si.               
5.     Wayan Klemod                                      

 


(Ring Saniscara Umanis rahina wengi, Drs. I Nym. Sader marembug sareng ipahnyane I Made Wantek. Ipun ngerembugang indik politik.)

I Nym. Sader           : “De, De Wantek, pemilune jani suba paek, dija men buin beli ngalih suara jani? Telah suba banjare bakat celepin nanging tusing masih cukup pang beli ngidang menek dadi anggota DPR.”

Made Wantek          : “Kene Bli, jani mula liu ada partai baru, keto masih iraga patuh sukehne yening lakar ngalih suara.Di kecamatan Mengwi, mula saja telah suba banjare tagihin beli partisipasi, sakewala yening di kecamatan Abiansemal engken ne Bli?”

I Nym. Sader           : “Nah keto ba keneh beline, lan buin mani semeng majalan kemu ka Abiansemal. Jalan ditu di banjar-banjar raga buin ngalih partisipan.”

Made Wantek          : “Beneh Bli, sawireh masyarakatne liu sinah liu masih lakar maan partisipan.”

I Nym. Sader           : “Nah lamun keto, telpon malu timpal Madene ditu, apang buin mani timpal-timpale ditu pada teka.”

Made Wantek          : “Nah-nah, tiang lakar nelpon timpal tiange ne ditu jani.”

(Lantas I Made Wantek nelpon timpalnyane sane wenten ring Br.Tengah Desa Punggul.)

I Made Wantek        : “Halo Mod, dija ne?”

Wayan Klemod        : “Jumah De, ngumpul-ngumpul jak timpal-timpale. Engken tumben ne?”

Wantek                     : “Kene Mod, buin mani semengne tiang lakar kemu melali. Timpal-timpale ada jumah?”

Klemod                    : “Ada De, buin mani semengne STT dini lakar gotong royong, nak kal ngudiang ngalih timpal-timpal De?”

Wantek                     : “Lakar ajak mesuaka, mumpung ipahe dadi caleg, lakar ngidih partisipasi.”

Klemod                    : “Oh nah De, buin mani lakar kumpulang timpale dini.”

Wantek                     : “Nah keto ba Mod, ngidih tulung malu apang buin mani tusing ada halangan kene keto nyen.”

Klemod                    : “Oh nah-nah, santai gen De.”

(Benjang semengne, Nyoman Sader sareng Made Wantek sampun neked ring Br. Tengah Punggul, kedapetang truna-trunane irika sampun sami mekumpul ring bale banjar irika.)

They Rai                   : “Nak lakar ada apa ne Tu?”

Tuqiuh                      : “Dingeh-dingeh, orange ada caleg lakar masuaka mai.”

They Rai                   : “Caleg apa? Lakar ngisiang gumi? Yen sing ke ada Pemilu jeg sing suba ia lakar mai.”

Tuqiuh                      : “Nah dingehang dogen apa ya lakar pesu!”

They Rai                   : “Nah.”

Klemod                    : “Inggih para semeton sareng sami, titiang nunas galah ajebos. Puniki wenten semeton saking Mengwi pacang masuaka ring rahina semeng puniki. Majeng ring Bapak Nyoman Sader, galah jagi kaatur, durusang!”

Nyoman Sader         : “Pinih ajeng tiang matur suksma antuk galah sane katur ring tiang. Tiang matur suksma ping banget semeton sareng sami sampun kayun makumpul iriki. Titiang nenten ja panjang lebar malih, titiang nunas partisipasi ring semeton sareng sami ring pemilu legislatif sane jagi rauh ring bulan April 2014 puniki. Titiang pinaka calon legislatif saking partai Pohon Pole Poleng jagi nyarengin pemilihan legislatif punika, punapi sane prasida atur titiang dening tiang prasida dados anggota legislatif inggih punika pembenahan Pura Kahyangan Tiga lan Bale Banjar sane wenten ring desa adat Punggul puniki.

Wantek                     : “Sapunapi semeton sareng sami? Dening wenten pikobet indik rencana pembangunan punika, titiang taler nunas masukan-masukan ring Ida Dane sareng sami. Inggih durusang!”

Tuqiuh                      : “Inggih suksma majeng ring galah sane sane kaatur, titiang nenten ja nyatua panjang lebar malih. Sane pinih banget tunas titiang wantah raos Bapak i wawu mangda nenten dados sekedar janji sane dados karaosang kemanten nanging isine puyung, inggih wantah asapunika pinunas titiang.”

They Rai                   : “Sinampura titiang nyelag ajebos. Titiang nyarengin punapi raos nyaman tiange i wawu, sakadi ne sampun-sampun lintang, sane wenten wantah janji kemanten. Nenten kasarengin antuk bukti. Yening kaucap kapok, masyarakat iriki jakti kapok. Mangkin tunas titiang mangda Bapak prasida ngicenin sane kawastanin kepastian. Inggih wantah asapunika pikobet sane wenten ring manah tiange.”

Nyoman Sader         : “Inggih matur suksma. Indik pikobet-pikobet sane wenten iriki titiang nenten ja pacang ngumbar janji kemanten. Dening napi sane dados janji tiang punika nenten katur, Ida Dane sareng sami dados nunas langsung ring pondok tiang Br, Lebah Pangkung Mengwi. Proposalnyane taler kaatur.”

Wantek                     : “Sapunapi semeton sareng sami, siap memilih kami?”

Semeton sami           : “Inggih siap!’

(Gelisang cerita, pemilu sampun kalaksanayang. Drs I Nyoman Sader M.Si. terpilih lan dados anggota legislatif  ring kabupaten Badung. Nanging janji ipunne wantah janji kemanten, sawatara sampun 2 tiban nenten wenten realisasi ring desa adat Punggul. Semeton irika sampun pepes ngajuang proposal ring Bapak I Nyoman Sader, nanging nenten wenten kepastian.)

They Rai                   : “Beh kene buin unduke tepuk, jeg sing ada apa. Men engken ne Mod? Timpal wakene ento ngumbar janji dogen.”

Klemod                    : “Tiang masih tusing ngerti De, engken patutne jani. Suba ja raga ngajuang proposal, nanging nu masih kene.”

Tuqiuh                      : “Nah unjuk rasa gen ba, raga masih ngelah hak nuunang jabatan I Sader ento. Engken setuju?’

 They Rai                  : “Nah ento mara gagasan luung. Yening sing keto lakar sing ada apa. Raga nak setuju gen .”

Klemod                    : “ Yening keto pangidih timpal-timpal, jalan jani ka umahne I Nyoman Sader.

(Gelisang satua, semeton saking Punggul kemu ka umahne I Nyoman Sader. Nanging, ia sing ada krana ia suba masuk penjara ulian kena kasus korupsi. Jani, janji tetep dadi janji.)
Gumi jani tusing ada  ane tegehan teken pipis

Bangau di Banjar Petulu Gunung--- Anugerah Tuhan yang Keberadaannya Tidak Boleh Diganggu



Keberadaan burung bangau di desa Petulu tepatnya di banjar Petulu Gunung, desa  Petulu, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali tentu membuat sebagian orang bertanya-tanya mengapa bisa burung bangau tersebut bisa berada di sana dan seolah merasa aman tinggal berdampingan diantara manusia. Ternyata hal tersebut tidak terlepas dari fenomena Tuhan yang terjadi puluhan tahun yang lalu.
Masih jelas teringat oleh bapak Wayan Beneh, Bendesa adat desa Petulu ini bagaimana bisa burung bangau tersebut muncul di banjar Petulu Gunung. Pada awalnya masyarakat ingin menghaturkan karya atau yadnya pada tahun 1965. Beberapa hari setelah karya dilaksanakan muncul segerombolan burung berwarna putih atau burung bangau yang datang dan menetap di wilayah banjar Petulu Gunung. Kemudian masyarakat pun nunas baos atau bertanya ke orang pintar terkait dengan kejadian aneh dan unik tersebut dan akhirnya diketahui bahwa itu adalah merupakan anugerah Ida Sang Hyang Widhi yang akan menjadi pokok atau modal bagi masyarakat desa Petulu untuk merubah taraf hidup mereka.
Terdapat pelinggih khusus di pura desa puseh di banjar Petulu Gunung. Akan tetapi bukanlah burung bangau yang dipuja melainkan Ida Sang Hyang Widhi Wasa dalam manifestasinya sebagai dewa yang menjaga kestabilan alam serta para hewan dan binatang.
Pada awalnya masyarakat setempat sempat merasa tidak senang dengan keberadaan burung bangau ini, sebab burung bangau ini menyebabkan lingkungan banjar mereka dikotori dengan kotoran burung yang berserakan.baik itu dijalan, di pepohonan bahkan di sekitaran rumah yang menimbulkan pemandangan menjadi kurang bagus serta baunya amis. Sehingga masyarakat pun mengata-ngatai burung ini dengan kata-kata yang tidak baik dan bahkan ada yang sampai mengusirnya menggunakan galah/bambu panjang. Namun setelah itu, tiba-tiba burung tersebut merusak tanaman ketela rambat yang ditanam oleh warga dan tanaman tersebut dijadikan sarang oleh burung-burung tersebut. akhirnya masyarakat mengakui kesalahannya dan menghaturkan banten di pura seraya memohon maaf atas kesalahan tersebut dan sampai sekarang tidak ada masyarakat yang berani menggangu burung-burung kokokkan tersebut.
Beliau yang pernah menjadi kepala desa di desa Petulu selama 29 tahun ini pun mengatakan bahwa suatu ketika terdapat sebuah keluarga yang pergi berkunjung ke desa wisata petulu ini, anak yang mereka ajak sangat ingin mengambil salah satu dari anak burung bangau itu sampai ia menangis, karena orangtuanya tidak sampai hati maka diambilah seekor anak bangau tersebut untuk dibawa pulang. Ketika malam hari tiba-tiba keluarga tersebut didatangi oleh orang yang tinggi besar dan diminta untuk mengembalikan burung bangau tersebut kalau tidak maka akan terjadi bencana. Maka keesokan harinya keluarga tersebut mengembalikan anak burung bangau tersebut beserta menghaturkan banten Guru Piduka atau permohonan maaf.
Melalui kesakralan dari burung bangau disini ternyata dapat menunjukkan bahwa pada dasarnya manusia bisa hidup harmonis dengan alam tanpa ada yang merasa terganggu. Selama hal itu diyakini sebagai suatu anugerah dari yang maha kuasa serta diterima dengan ikhlas dan senang hati. Semoga melalui keunikan yang berada di desa Petulu ini dapat menjadi inspirasi bagi seluruh manusia agar mulai berpikir untuk berusaha hidup harmonis dengan alam dan bukan berusaha untuk menaklukkannya saja. (wan)

Cerpen BERUBAH



BERUBAH

Namanya Eci. Ia adalah salah seorang mahasiswi di salah satu perguruan tinggi negeri yang ada di Denpasar. Ia adalah seseorang yang tergolong pintar di kampusnya, selain itu ia juga ramah dan tidak terlalu memilih-milih dalam bergaul, sehingga itu yang menyebabkan ia memiliki banyak teman baik dari kampusnya ataupun di luar kampus. Akan tetapi masa lalunya dimana ia sering dikhianati dan dibohongi oleh pacarnya telah membuatnya menjadi sering ragu dalam memilih seorang pasangan bagi dirinya, dan ketika ia telah menjalin hubungan dengan seseorang pun ia cenderung tidak terlalu serius dan tidak begitu perhatian pada pacarnya itu. Itu semua karena perasaan traumanya tersebut.
Suatu ketika, ia mengikuti kegiatan di kampus yang mana dalam kegiatan tersebut melibatkan seluruh Unit Kegiatan Mahasiswa atau UKM yang ada di kampus tersebut. Ia pun dengan banyak UKM lain tersebut mulai mempersiapkan segala sesuatu yang akan diperlukan terkait dengan acara tersebut. Di sanalah ia bertemu dengan Ryan, seorang cowok yang berkarakter keras dan berpendirian yang teguh namun sebenarnya ia adalah seseorang yang berprinsip dan penyayang. Karena seringnya Eci dan Ryan tersebut bertemu dan berinteraksi, tumbuhlah perasaan suka dari diri Ryan terhadap Eci dan nampaknya Eci pun juga memang menyukai Ryan. Setelah beberapa lama mereka dekat, mereka pun akhirnya jadian.
Di awal-awal hubungan mereka berdua, semuanya tampak berjalan dengan indah dan tanpa ada suatu masalah yang berarti. Akan tetapi setelah beberapa lama berjalan, kejelekan Eci mulai nampak. Ia mulai tidak memperdulikan Ryan seperti sebelumnya. Eci selalu sibuk dengan dirinya sendiri dan kegiatan-kegiatan tanpa pernah bisa dan mau meluangkan waktunya untuk Ryan. Seringkali Ryan menghubunginya akan tetapi sering tidak digubris dan seolah Eci tidak perduli dengan hal tersebut. Bahkan Eci pun tidak pernah lagi menghubungi Ryan lebih dulu. Suatu ketika pernah Ryan mencoba untuk bicara dengan Eci tentang hal tersebut, namun Eci selalu berkata bahwa ia harus selalu mengerjakan tugas tugasnya itu dan selalu menuntut Ryan untuk mengerti keadaan dirinya. Akhirnya karena rasa sayang Ryan terhadap Eci, maka Ryan pun selalu mengalah dan menerima keadaan tersebut.
Suatu ketika, Ryan berkunjung ke rumah kost Eci, dan sampai disana ia bertemu dengan Mita, teman sekamar Eci dan juga teman baik Ryan. Ketika itu Mita mengatakan bahwa Eci sedang keluar karena ada sesuatu yang harus diselesaikannya. Kemudian datanglah Heri, teman Eci di kepengurusan organisasi di kampus yang memang mencari Eci untuk memberikan titipan uang di organisasi. Tak lama berselang Eci pun datang dan ia pun menyapa Mita serta Heri namun entah mengapa ia seolah tidak melihat Ryan sama sekali. Mita pun bingung dengan hal tersebut. Merasa tidak dianggap dan diperhatikan oleh pacarnya, Ryan pun keluar dari rumah kost Eci. Dengan perasaan kecewa berat ia pulang, dan Mita yang kesal dengan sikap Eci itu langsung memarahi Eci setelah Heri pulang.
Ryan yang merasa sangat kecewa dengan sikap Eci tersebut memacu sepeda motornya dengan kecepatan di atas normal dengan kondisi jalanan di malam hari yang tidak terlalu terang, tanpa ia sadari dari arah yang berlawanan, datanglah sebuah mobil truk yang juga memacu kecepatannya di atas normal. Akhirnya kecelakaan pun tidak terhindarkan dan Ryan terlempar ke pinggir jalan. Ia tak sadarkan diri dan sampai di rumah sakit pun ia tetap dalam keadaan keadaan kritis.
Eci yang karena kesibukannya dan kebiasaan buruknya yang tidak pernah mau menghubungi Ryan lebih dulu pun tidak mengetahui tentang keadaan Ryan yang koma sejak 2 hari yang lalu di rumah sakit. Namun meski begitu, ia merasakan telah terjadi suatu hal yang tidak baik akan tetapi ia tetap tidak menghubungi Ryan. Kemudian di kampus ia pun bertemu dengan Tomi, salah seorang sahabat Ryan. Eci pun menanyakan Tomi apakah Ryan sempat ke kampus. Namun Tomi malah marah dan mengatakan bahwa Eci adalah pacar yang tidak baik bagi Ryan. Mengapa tidak ? Sebab Ryan sudah 2 hari koma di RS namun Eci sama sekali tidak tahu apalagi menunggui Ryan di RS. Mendengar kata-kata seperti itu Eci pun merasa seperti terbangun dari tidurnya dan dengan menangis ia pulang. Sampai di kost, Mita yang bingung melihat Eci seperti itu pun menanyakan mengapa ia menangis. Eci pun menjawab bahwa Ryan sudah 2 hari koma di rumah sakit dan ia sama sekali tidak tahu tentang hal tersebut. Mita yang juga terkejut mendengar kabar itu pun menenangkan Eci dan mengajaknya untuk segera ke RS untuk melihat keadaan Ryan.
Sesampainya di RS, Eci melihat Ryan terbaring tak sadarkan diri dengan ditunggui oleh keluarganya. Melihat keadaan Ryan yang seperti itu, Eci pun tak kuasa menahan air matanya dan ia pun jatuh pingsan. Setelah sadarkan diri, Eci duduk tanpa berhenti menangis di samping Ryan. Ia merasa bahwa Ryan menjadi seperti itu karena ia tidak pernah peduli pada Ryan. Ia terus menghujat dan menyalahkan dirinya sendiri, sehingga ibu Ryan pun ikut menenangkan Eci. Kemudian Eci pun berdoa dalam hatinya, jika seandainya Tuhan mau menyelamatkan nyawa Ryan, maka ia berjanji akan berubah. Ia akan menyayangi Ryan dan peduli dengan Ryan seperti apa yang telah Ryan lakukan padanya. Bahkan ia akan melakukannya lebih dari apa yang telah Ryan lakukan. Karena Eci akhirnya menyadari bahwa Ryan amat mencintainya dengan tulus dan selama ini ia lah yang selalu menyakiti Ryan. Eci pun tak berhenti berdoa dan berharap seperti itu sambil tetap duduk tertunduk di samping Ryan.
Tak berselang lama, Eci pun merasa bahwa tangannya disentuh oleh seseorang. Sentuhan yang selama ini selalu ia abaikan akan tetapi kali ini terasa sangat lemah. Ia pun terbangun dan melihat Ryan mulai sadarkan diri sambil tetap menyebut-nyebut nama Eci. Keluarga Ryan pun memanggil dokter agar Ryan kembali mendapat penanganan medis lebih lanjut.
Akhirnya, Eci pun berubah dan mulai menyayangi Ryan sebagaimana mestinya bahkan lebih. Itu ia buktikan ketika ia memutuskan untuk berhenti dari kepengurusan organisasi karena ia ingin menemani dan merawat Ryan hingga benar-benar sembuh pulih sebagaimana mestinya. Karena baginya merawat serta menyayangi Ryan adalah hal yang lebih penting daripada sekadar tugas-tugas keorganisasian. Ia pun juga telah berjanji pada dirinya sendiri untuk tidak akan meninggalkan Ryan seperti apa yang telah ia lakukan dahulu, karena ia sendiri hampir ditinggalkan oleh Ryan untuk selamanya. Dan satu hal yang telah ia temukan, yaitu ternyata Ryan lah obat termanjur bagi trauma yang selama ini telah ia alami.


                                                                                                                            Wayne Abarai

***********