Beberapa waktu yang lalu sempat muncul gambar yang menurut saya secara pribadi adalah suatu hal yang sangat membanggakan, dimana gambar tersebut mirip sekali dengan tokoh komik/kartun Jepang yang sangat terkenal dan sempat populer di Indonesia yaitu Saint Seiya, akan tetapi tokohnya diambil atau didasarkan atas tokoh-tokoh budaya Indonesia seperti misalnya Gatotkaca, Hanoman, Lembusura dan Arjuna, bahkan Barong dan Rangda yang identik dengan kebudayaan Bali pun juga dijadikan inspirasi dalam menciptakan tokoh/karakter tersebut. Jadi dengan demikian, maka dapat dikatakan bahwa Indonesia pada dasarnya memiliki animator, kreator serta seniman yang berbakat untuk menciptakan sebuah karya yang memiliki potensi untuk menjadi idola atau favorit seperti layaknya anime/tokoh komik yang berasal dari negara Jepang seperti misalnya Naruto, Bleach atau bajak laut Monkey D. Luffy milik anime terkenal One Piece. Hanya saja sekarang tergantung dari bagaimana apresiasi dari masyarakat Indonesia sendiri dan bagaimana tingkat kesiapan dari para animator negara kita untuk membuat hal tersebut. Namun saya sendiri percaya dan sangat yakin bahwa seniman-seniman Indonesia suatu saat nanti akan menjadi seniman yang mampu menciptakan karya yang akan diakui dunia, saya tetap yakin akan hal tersebut. Jadi kita sekarang hanya bisa belajar dan terus belajar agar dapat menghasilkan karya yang menarik dan dapat dicintai bagi masyarakat kita sembari menjaga keberagaman budaya asli Indonesia agar tidak punah dan tergerus oleh keberadaan budaya asing yang semakin lama semakin memasuki sendi kehidupan masyarakat Indonesia.
BRAVO untuk Indonesia,
maju terus bangsa ku ! ! ! ! ! ! ! ! ! !
ada gak ceritanya ini di buat atau video animasi biar terkenal
BalasHapus